Humas Bandara Andi Jemma Masamba - Masamba, 09 November 2024 UPBU Andi Jemma Masamba telah menyelesaikan proses audit keamanan penerbangan yang dilaksanakan oleh Direktorat Keamanan Penerbangan pada tanggal 5 hingga 9 November 2024. Audit ini dilakukan sebagai bagian dari pengawasan sistem keamanan penerbangan nasional sesuai Keputusan Menteri Perhubungan No. 36 Tahun 2024 tentang Program Pengawasan Keamanan Penerbangan Nasional serta Program Kerja Direktorat Keamanan Penerbangan Tahun 2024.

UPBU Andi Jemma Masamba diwajibkan menyiapkan sejumlah dokumen penting, antara lain Dokumen Aviation Security Program (ASP), Airport Control Program (ACP), Program Pendidikan dan Pelatihan Keamanan Penerbangan internal, Program Kendali Mutu Keamanan Penerbangan Internal, Standard Operating Procedure (SOP) keamanan penerbangan, serta dokumen-dokumen pendukung lainnya. Semua dokumen ini dipastikan siap dan sesuai dengan standar keamanan yang ditetapkan.

Hasil audit menunjukkan bahwa Bandara Andi Jemma berhasil memenuhi standar keamanan dengan memuaskan, melewati passing grade yang telah ditentukan. Prestasi ini membuktikan komitmen UPBU Andi Jemma dalam menjaga keselamatan dan keamanan penerbangan di wilayahnya serta menjadi bagian dari upaya nasional dalam meningkatkan keamanan penerbangan di seluruh Indonesia.

Dengan capaian ini, UPBU Andi Jemma Masamba berkomitmen untuk terus menjaga dan meningkatkan standar keamanan demi memberikan pelayanan yang optimal bagi seluruh pengguna jasa penerbangan.